Dulu waktu jaman ABG suka baca kolom ramalan bintang di majalah atau di acara remaja di televisi.
Kalau ramalannya bagus bikin happy, dan kalau ramalannya kurang bagus bikin bad mood, hahaha.
Padahal mah bisa aja yang bikin ramalannya cuma asal tulis aja, yang penting rating majalah dan acara TV jadi bagus.
Saya ga percaya ramalan bentuk apa pun, termasuk ramalan zodiac.
Saya cuma percaya segala sesuatu itu sudah ada yang Maha Mengatur, jadi jangan depresi memikirkan yang sudah lewat, jangan mengkhawatirkan yang belum terjadi, fokus saja melakukan yang terbaik saat ini.
Menurut pandangan saya yang awam ini yaa.. Ini pun dengan ilmu yang masih seadanya banget, dan bukan orang yang ahli mendalaminya.
Kenapa zodiac bisa menentukan kepribadian seseorang, karena zodiac itu sebetulnya adalah area rangkaian bintang di langit yang kedudukannya dipengaruhi oleh posisi matahari, planet-planet dan bulan.
Yang katanya sih jaman baheula pisan posisi bintang ini bisa mempengaruhi cuaca dan kondisi alam, yang bisa digunakan untuk memprediksi cuaca.
Jaman dulu orang-orang yang melaut mengandalkan posisi bintang di langit untuk menentukan arah dan cuaca, orang-orang yang bertani juga memprediksikan cuaca dan kondisi alam dari posisi bintang
Karena saat rangkaian bintang tersebut terlihat, posisi bumi dipengaruhi matahari, planet dan bulan pada koordinat tertentu, saat posisi itu lah kondisi alam memiliki karakteristik yang bisa mempengaruhi elemen air, api, bumi dan udara yang mempengaruhi makhluk hidup disekitarnya.
Jadi, yang saya tangkap sepertinya posisi bintang yang membentuk rangkaian bintang zodiac ini juga mempengaruhi kepribadian bayi yang lahir pada waktu tertentu.
CMIIW yaa ini mah pemikiran saya yang sok tau aja, kesimpulan dari yang dipahami sedikit saja, hehehe.
Buat saya zodiac itu bukan untuk menentukan ramalan apa yang akan terjadi atau untuk mencari kecocokan dengan pasangan, tapi untuk bisa lebih memahami karakter dan kepribadian saja. Itu pun tidak bisa menentukan kepribadian saya secara detail, hanya secara umum saja.
Saya yang lahir di tanggal 26 Maret terpengaruhi zodiac Aries (antara tanggal 21 Maret - 19 April).
Kita coba lihat yuk apakah kepribadian Aries sesuai dengan kepribadian saya:
1. Aries itu elemennya Api
Api merepresentasikan semangat, kreativitas, bergairah, kompulsif.
Orang dengan zodiac Aries itu sangat bersemangat, kreatif dan agak memaksa.
Dia selalu menjadi trendsetter dan memotivasi banyak orang.
Reality:
Iya, saya selalu semangat melakukan apa pun, berusaha melakukan sesuatu dengan sebaik-baiknya.
Selalu ingin memotivasi orang lain supaya bisa lebih baik.
Saya juga orangnya anti mainstream, ga suka ikut-ikutan trend, kalau bisa ya jadi diri sendiri, tapi kalau jadi trendsetter mah masih jauh lah, siapa gue, artis aja bukan, hehehe.
2. Aries dipengaruhi planet Mars.
Analoginya planet Mars itu adalah dewa perang, yang memiliki energi tidak berkesudahan dan siap action kapan pun.
Orang Aries sangat enerjik, tapi sisi negatifnya adalah suka memaksakan kehendak, dan menjadi agresif juga mengkonfrontasi jika tidak sesuai dengan yang dia percayai.
Reality:
Enerjik iya.. senang melakukan banyak hal apapun kapan pun siap, selama saya happy melakukannya.
Jika ada yang tidak sesuai dengan pendapat saya atau pandangan saya, saya akan meradang, hahaha.
Tapi biasanya tidak menyerang atau memaksakan kehendak pada orang tersebut, hanya saja saya lebih memilih menjauhinya dan menghindari konflik sambil ngedumel kesel. (Tipikal orang introvert banget).
3. Aries adalah seorang pemimpin.
Selalu senang berada terdepan dan menjadi pemimpin bagi banyak orang.
Senang menjadi orang yang pertama kali melakukan sesuatu.
Reality:
Pantesan ga suka ngikutin trend, hahaha. Lebih suka pakai model ala ala sendiri aja.
Makanya jarang-jarang saya mengikuti fashion atau trend kecantikan jaman now.
Dalam hal pekerjaan saya lebih suka bekerja sendiri, suka nyeleneh sendiri, ga bisa ngikutin cara kerja yang ga cocok dengan hati nurani saya #jiaah.
Mungkin itu kenapa saya merasa berat banget bekerja dengan orang lain.
Apalagi kalau peraturan kerjanya tidak sesuai dengan prinsip saya.
Lebih suka bekerja atau menjalankan bisnis yang bisa dilakukan sendiri saja.
4. Aries menyukai hal-hal baru.
Orang Aries senang terjun tanpa banyak berpikir, menyelam ke dalam setiap pengalaman baru dengan semangat.
Reality:
Saya suka banyak belajar hal baru, meski belum terlalu menguasai sesuatu tapi saya tidak takut untuk mencobanya, karena pasti banyak hal baru yang bisa dipelajari dan membuat saya jadi lebih kaya pengalaman.
5. Aries tidak pernah mundur dan menyerah.
Orang Aries tidak pernah menyerah dalam melakukan sesuatu, selalu berusaha melakukan yang terbaik dan menjadi pahlawan bagi banyak orang.
Reality:
True, saya selalu berusaha melakukan yang terbaik dan tidak mudah menyerah, terutama untuk orang-orang yang saya sayangi, akan saya lakukan apa pun yang saya bisa untuk mereka semampu saya.
Famous Aries:
Mariah Carey
Céline Dion
Lady Gaga
Keira Knighley
Kristen Stewart
Emma Watson
Robert Downey, jr
Victoria Beckham
Saya mengetahui tentang zodiac Aries dari situs ini: https://astrostyle.com/aries-horoscope/
#BloggerPerempuan #Zodiac #Aries #Kepribadian #Karakter
Keren banget ya Aries mba, apalagi kayak Victoria Beckham gitu ya.
BalasHapusJiwa kepemimpinannya patut dicontoh :)
Zodiac emang kadang ada benernya, mungkin di ciptakan dengan data statistik selama bertahun lamanya :)